Jombang-(satujurnal.com)
Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, puluhan siswa SMPN 1 Wonosalam, Jombang bersama-sama mebersihkan sungai dan menanam pohon. Selain itu para siswa juga mengkampanyekan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah di sungai. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah pencemaran sungai.
Dengan membawa karung puluhan siswa SMP ini menyisir sungai Gogor Desa Wonosalam, Kecamatan Wonosalam untuk mencari sampah yang mengotori sungai.
Para siswa berbagi tugas secara berkelompok. Satu kelompok mencari sampah di sela-sela bebatuan dan kelompok lainnya membawa karung sebagai tempat sampah.
Sampah-sampah yang dikumpulkan siswa ini nantinya akan dibakar agar tidak mencemari lingkungan.
Kegiatan ini digelar oleh para siswa untuk mencegah sungai Gogor dari pencemaran. Terlebih sungai yang berada di hulu sungai Kabupaten Jombang tersebut sangat berpengaruh pada sungai yang ada di bawahnya.
Selain membersihkan sungai , para siswa juga menanam berbagai macam jenis pohon di pinggir sungai. Ini dilakukan agar tidak terjadi kelongsoran tanggul sungai.
Aksi para siswa ini juga untuk mengajak masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan terutama terhadap kebersihan sungai.
Amirudin Muttaqin, pembina para siswa mengatakan kegiatan bersih sungai dan tanam pohon dalam rangkain memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia ini agar para siswa lebih peduli terhadap sungai mereka, sebelum sungai dilingkungan mereka berubah menjadi kotor dan keruh.
"Kami berharap dengan kegiatan ini sungai di kecamatan Wonosalam berkurang dari permasalahan seperti pencemaran. Karena sungai di Wonosalam ini sangat berpengaruh terhadap sungai-sungai yang ada dibawah yang banyak dimanfaatkan oleh warga," kata Amirudin.
Selain itu para siswa juga menggelar kampanye pencegahan pencemaran sungai dengan membentangkan berbagai poster di jalan pinggir sungai. Hal ini dilakukan agar masyarakat juga peduli terhadap kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah di sungai yang dapat menimbulkan pencemaran.(rg)